PENGARUH PERBEDAAN COLOUR NET DAN MESH SIZE PADA ALAT TANGKAP SURFACE GILL NET TERHADAP HASIL TANGKAPAN IKAN DI PERAIRAN SELAT MADURA JAWA TIMUR

Sutoyo, Agus (2018) PENGARUH PERBEDAAN COLOUR NET DAN MESH SIZE PADA ALAT TANGKAP SURFACE GILL NET TERHADAP HASIL TANGKAPAN IKAN DI PERAIRAN SELAT MADURA JAWA TIMUR. Project Report. unitomo. (Unpublished)

[img] Text
agus sutoyo penelitian serdos.pdf

Download (292kB)

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di perairan Selat Madura Kelurahan Jawa Timur. Dilaksanakan pada tanggal 06 Oktober 2018 sampai dengan 06 November 2018 Maksud dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan Colour Net (dari warna) dan ukuran mata jaring (mesh size) yang digunakan pada alat tangkap gill net (jaring insang) permukaan terhadap hasil tangkapan. Sedangkan tujuannya adalah untuk mengetahui kombinasi warna dan ukuran mata jaring yang lebih efektif untuk digunakan dalam usaha penangkapan sehingga mendapat hasil yang lebih maksimal. Adapun alat tangkap jaring insang yang digunakan berbentuk empat persegi panjang yang mempunyai lebar lebih pendek jika dibandingkan dengan panjangnya. Dan jumlah kedalaman lebih sedikit dibandingkan jumlah pada arah memanjang jaring. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental dengan pola rancangan acak kelompok (RAK). Percobaan yang dilakukan adalah penangkapan dengan alat tangkap jaring insang permukaan dan menggunakan dua perlakuan mengenai warna jaring dan ukuran mata jaring. Yang mana warna jaring yang digunakan 3 warna, putih transparan, biru, kuning dan warna terdiri dari siang dan malam. Dimana masing-masing perlakuan diulang sebanyak 4 kali ulangan. Hasil analisa statistik terhadap total hasil tangkapan berdasarkan jumlah berat (kg) menunjukkan adanya pengaruh perbedaan nyata dari warna jaring dan ukuran mata uang jaring. Berdasarkan hasil tangkapan yang diperoleh menunjukkan hasil bahwa jaring bening transparan dan ukuran jaring 2,5 inchi memberikan hasil tangkapan yang terbaik dari pada warna jaring biru dan kuning. Jaring insang digunakan untuk menangkap ikan-ikan pelagis dan pertengahan membentuk gerombolan. Prinsip penangkapan jaring insang adalah menghadang jalannya ikan dari arah horizontal dengan merentangkan jaring.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions: Fakultas Pertanian > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan
Depositing User: Rahmawati Eka Setyorini
Date Deposited: 17 Jan 2019 01:57
Last Modified: 17 Jan 2019 01:57
URI: http://repository.unitomo.ac.id/id/eprint/1435

Actions (login required)

View Item View Item