Asnawi, Anita and Arfani, Mochammad (2018) PENDAMPINGAN ANAK JALANAN DI BIDANG PENDIDIKAN DAN PENGEMBANGAN DIRI DI KOMUNITAS RELAWAN ILALANG SEJAHTERA. Other. FIA.
Text
pengabdian ilalang 2019-converted.pdf Download (846kB) |
Abstract
Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini ada tiga. Pertama, mengurangi jam bekerja anak di jalan (anak jalanan). Kedua, meningkatkan praktek perlindungan hak anak dalam bidang pendidikan. Ketiga membangun rasa kepedulian akan masalah sosial dan meningkatkan minat penelitian akademisi/dosen yang bermanfaat bagi penyelesaian permasalahan anak jalanan. Lokasi pengabdian ini terutama dipusatkan di Rumah Belajar Komunitas Relawan Ilalang Sejahtera. Pendampingan dilaksanakan selama empat bulan. Metode yang digunakan meliputi tiga hal. Pertama, menciptakan berbagai kegiatan belajar dan bermain sehingga anak merasa senang dan mengurangi jam bekerja anak di jalan. Kedua, memberikan pelatihan pengembangan diri untuk meningkatkan rasa percaya diri dan motivasi berprestasi. Ketiga, menyediakan fasilitas yang menunjang kegiatan pembelajaran bagi anak jalanan. Hasil dan luaran yang dicapai adalah (1) membangun kesadaran anak jalanan dan orang tuanya akan pentingnya pendidikan anak dengan harapan kedepan mereka bisa meneruskan sekolah, baik secara formal maupun informal melalui Kejar Paket, di level pendidikan selanjutnya; (2) meningkatnya kesadaran akan hak identitas anak; (3) terbentuknya taman bacaan.
Item Type: | Monograph (Other) |
---|---|
Subjects: | A General Works > AI Indexes (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi |
Depositing User: | Suryaningfatma Wigati |
Date Deposited: | 22 Jan 2019 07:54 |
Last Modified: | 22 Jan 2019 07:54 |
URI: | http://repository.unitomo.ac.id/id/eprint/1488 |
Actions (login required)
View Item |