KESALAHAN PENERJEMAHAN DALAM DRAMA JEPANG ICHI RITTORU NO NAMIDA KARYA MASANORI MURAKAMI EPISODE 1-6

nugroho, RAHADIYAN DUWI NUGROHO and Andarwati, Titien Wahyu and Zuliastutik, Hendri KESALAHAN PENERJEMAHAN DALAM DRAMA JEPANG ICHI RITTORU NO NAMIDA KARYA MASANORI MURAKAMI EPISODE 1-6. Project Report. Unpublisher. (Unpublished)

[img] Text
KESALAHAN PENERJEMAHAN DALAM DRAMA JEPANG ICHI RITTORU NO NAMIDA KARYA MASANORI MURAKAMI EPISODE 1-6.pdf

Download (1MB)

Abstract

RINGKASAN Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi kesalahan penerjemahan (subtitle) drama Jepang Ichi Rittoru no Namida atau ‘1 Liter Air Mata’ karya Masanori Murakami yang dirilis di Fuji Terebi tahun 2005. Rumusan masalah dikaji dengan teori yang berkaitan dengan kesalahan penerjemahan dan kesepadanan serta strategi penerjemahan. Selanjutnya, data penelitian ini adalah kalimat atau percakapan bahasa Jepang sebagai BSu dan bahasa Indonesia (subtitle) sebagai BSa yang diambil dari episode 1 hingga 6. Data diuraikan dengan metode deskriptif-kualitatif. Hasil penelitian ini yakni kesalahan penerjemahan diidentifikasi pada pilihan diksi, penggunaan kata yang berlebih-lebihan, kesalahan gramatikal, pergeseran terjemahan dan kesalahan akibat pengaruh budaya. Beberapa contoh temuan antara lain pada pilihan diksi seperti kata touzen diterjemahkan menjadi ‘sah’, penggunaan kata yang berlebihan seperti kata gomen ne menjadi ‘saya sangat menyesal’, kesalahan gramatikal seperti pada frasa kondo no kusuri menjadi ‘obat yang dia minum’, pergeseran terjemahan seperti pada frasa nomina todoufuken ga shiteishita ishi no shindansho menjadi ‘layanan kesehatan khusus yang ditentukan’ dan kesalahan akibat pengaruh budaya seperti pada ungkapan yoroshiku menjadi ‘bergantung padamu’. Kata kunci: BSa; BSu; Ichi Rittoru no Namida, kesalahan penerjemahan

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania
Divisions: Fakultas Sastra > Sastra Jepang
Depositing User: duwi nugroho rahadiyan
Date Deposited: 03 Sep 2019 07:49
Last Modified: 03 Sep 2019 07:49
URI: http://repository.unitomo.ac.id/id/eprint/1842

Actions (login required)

View Item View Item