KEAMANAN PANGAN BAKSO IKAN YANG BEREDAR DI KECAMATAN PAJARAKAN KABUPATEN PROBOLINGGO JAWA TIMUR KAJIAN DARI KANDUNGAN BORAKS DAN FORMALIN

Rosiana, Tita (2016) KEAMANAN PANGAN BAKSO IKAN YANG BEREDAR DI KECAMATAN PAJARAKAN KABUPATEN PROBOLINGGO JAWA TIMUR KAJIAN DARI KANDUNGAN BORAKS DAN FORMALIN. Diploma thesis, Universitas Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
KEAMANAN PANGAN BAKSO IKAN.pdf

Download (801kB)

Abstract

Bakso tergolong makanan popular yang digunakan sebagai lauk pauk atau makanan ringan yang banyak dijumpai di berbagai wilayah Indonesia. Salah satu jenis bakso yaitu bakso ikan. Bakso ikan dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif sumber protein yang dibutuhkan oleh pertumbuhan manusia sebab kandungan protein pada daging ikan lebih tinggi dibandingkan dengan daging hewan ternak lainnya, selain itu bakso ikan juga mempunyai tekstur yang lebih halus dengan aroma yang khas pula. Ciri bakso yang disukai oleh konsumen pada umumnya adalah kekenyalannya. Semakin kenyal bakso tersebut semakin disukai dan sikap ini dimanfaatkan oleh beberapa produsen bakso ikan dengan menambahkan bahan tambahan makanan tertentu untuk memberikan kekenyalan seperti yang dikehendaki oleh konsumen. Namun ditemukannya tingkat kekenyalan yang berbeda antar pedagang bakso ikan dan daya tahan simpan lebih dari satu hari dan memiliki tekstur yang tidak berubah. Ditengarai senyawa berbahaya yang digunakan untuk meningkatkan kekenyalan tersebut adalah senyawa boraks yang dilarang penggunaannya pada makanan termasuk bakso ikan. Selain penggunaan boraks juga diduga ada penambahan formalin untuk memperpanjang masa simpan mengingat bakso ikan mempunyai masa simpan terbatas. Kata Kunci: Bakso Ikan, Analisa Boraks Dan Formalin

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Tita Rosiana 2014115019
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Teknologi Pangan
Depositing User: Unitomo Library 2024
Date Deposited: 02 Sep 2024 06:17
Last Modified: 02 Sep 2024 07:01
URI: http://repository.unitomo.ac.id/id/eprint/3558

Actions (login required)

View Item View Item