Agus Salim, Dwi Maulana (2018) PENGARUH KOMPETENSI, KOMPENSASI DAN KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. TENSAN INDONESIA SIDOARJO. Diploma thesis, Universitas Dr. Soetomo Surabaya.
Text
PENGARUH KOMPETENSI, KOMPENSASI DAN KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. TENSAN INDONESIA SIDOARJO.pdf Download (1MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kompetensi, kompensasi dan kepemimpinan. Kinerja karyawan merupakan outcome yang dihasilkan dari seorang karyawan dengan baik dan benar dalam periode waktu tertentu di tempat perusahaan ia bekerja artinya dalam penelitian ini terjadi kasus dimana terdapat peningkatan kesalahan kerja dalam pengerjaan kontruksi rumah, untuk itu penelitian ini ditujukan pada karyawan bagian Inputor dengan total sampel 108 orang dan memberikan hasil bahwa kompetensi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, kompensasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dan kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Nilai thitung variabel kompetensi (X1) sebesar 5,192 pada taraf signifikansi di bawah 5% yaitu sebesar 0,009. Sehingga pada probabilitasnya dapat disimpulkan bahwa variabel kompetensi (X1) memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel kinerja (Y). Nilai thitung variabel kompensasi (X2) sebesar 2,368 pada taraf signifikansi di bawah 5% yaitu sebesar 0,018. Sehingga pada probabilitasnya dapat disimpulkan bahwa variabel kompensasi (X2) memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel kinerja (Y). Nilai thitung variabel kepemimpinan (X3) sebesar 2,002 pada taraf signifikansi di bawah 5% yaitu sebesar 0,34. Sehingga pada probabilitasnya dapat disimpulkan bahwa variabel kepemimpinan (X3) memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel kinerja (Y). Terlihat bahwa variable kompetensi, kompensasi dan kepemimpinan secara simultan memiliki kontribusi terhadap kinerja karyawan, pada pembahasan dan teori sudah jelas bawah setiap variable memiliki kontribusi yang cukup besar untuk meningkatkan kinerja karyawan kepada PT Tensan Indonesia Sidoarjo. Berdasarkan pada analisis regresi linier berganda, diperoleh hasil bahwa Kompetensi, kompensasi dan kepemimpinan berpengaruh secara signifikan positif terhadap kinerja karyawan. Hal tersebut terlihat dari hasil uji F dengan nilai Fhitung sebesar 47,714 dan nilai signifikansi dibawah 0,05 yaitu 0,000a Kata kunci : Kompetensi, Kompensasi. Kepemimpinan, Kinerja Karyawan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | Dwi Maulana Agus Salim 2013320057 |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Unitomo Library 2024 |
Date Deposited: | 03 Sep 2024 03:46 |
Last Modified: | 03 Sep 2024 03:46 |
URI: | http://repository.unitomo.ac.id/id/eprint/3571 |
Actions (login required)
View Item |