Pengembangan Materi Pembelajaran BIPA Bermuatan Budaya Bagi Penutur Asing Tingkat Menengah

ningsih, Listya and Widayati, Wahyu (2016) Pengembangan Materi Pembelajaran BIPA Bermuatan Budaya Bagi Penutur Asing Tingkat Menengah. In: Communicating Across Cultures: The Role of Learning and Teaching of Language and Literature In the Era of ASEAN Economic Community (AEC). ITS PRESS, pp. 29-40. ISBN 978-602-0917-54-2

[img]
Preview
Text
Pengembangan Materi Pembelajaran BIPA Bermuatan Budaya.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Prinsip karakteristik bahan ajar BIPA yang bermuatan budaya bagi penutur asing tingkat menengah, menggunakan ragam bahasa yang mudah dipahami dan sesuai dengan keterbacaan penutur asing tingkat menengah, mampu memotivasi, serta memiliki teknik latihan empat aspek berbahasa serta latihan tata bahasa pada setiap babnya. Bahan ajar disusun dalam bentuk A4 dengan jenis huruf Arial ukuran 11 pt. Selain itu, bahan ajar yang dikembangkan juga didasarkan pada prinsip-prinsip pengembangan bahan ajar. Pada aspek isi/materi didasarkan pada prinsip relevansi, kecukupan, adaptif, dan inovatif. Pada aspek penyajian didasarkan pada prinsip self instructional dan sistematis. Pada aspek bahasa dan keterbacaan menggunakan prinsip adaptif, konsistensi, dan relevansi. Pada aspek kegrafikaan menggunakan prinsip konsistensi dan relevansi. Kedua, prototipe bahan ajar dikembangkan dengan lima bagian meliputi (a) bentuk fisik, (b) sampul buku, (c) muatan isi/materi, (d) materi pelengkap, dan (e) evaluasi. . Saran yang dapat direkomendasikan adalah perlu dilakukan penelitian lebih lanjut untuk menguji keefektifan bahan ajar BIPA bermuatan budaya bagi penutur asing tingkat menengah sehingga bahan ajar yang disusun dapat digunakan secara maksimal dalam pembelajaran BIPA. Kata Kunci: Pengembangan, Bahan Ajar, BIPA, Penutur Asing, Menengah

Item Type: Book Section
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Dhewantara Rian
Date Deposited: 13 Nov 2017 10:28
Last Modified: 13 Nov 2017 10:28
URI: http://repository.unitomo.ac.id/id/eprint/577

Actions (login required)

View Item View Item