ANALISIS POTENSI PARIWISATA PADA BENDUNG GERAK SEMBAYAT DESA SIDOMUKTI KECAMATAN BUNGAH KABUPATEN GRESIK

Anggraeni, Wulan (2022) ANALISIS POTENSI PARIWISATA PADA BENDUNG GERAK SEMBAYAT DESA SIDOMUKTI KECAMATAN BUNGAH KABUPATEN GRESIK. Diploma thesis, Universitas Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
ANALISIS POTENSI PARIWISATA PADA .pdf

Download (1MB)
[img] Text
COVER _WULAN ANGGRAENI .pdf

Download (359kB)

Abstract

Bendung Gerak Sembayat memiliki pemandangan yang indah serta lokasi yang strategis dan akses jalan beton yang sudah memadai. Hal ini bisa dimanfaatkan sebagai objek wisata baru yang diharapkan dapat menjadi daerah pariwisata unggulan. Namun saat ini belum dikelola dan dijadikan sebagai objek wisata di Kabupaten Gresik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis TOWS potensi pariwisata serta mengetahui hambatan dalam pengembangan potensi pariwisata pada BGS. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif menggunakan pendekatan deskriptif dengan teknik pengumpulan data studi kepustakaan, observasi, wawacara, dan dokumentasi. Hasil analisis Threaths Opportunities Weaknesses Strenghts (TOWS) pada Bendung Gerak Sembayat, yaitu: Threaths, berkembangnya objek wisata lain dapat meningkatkan persaingan; kerusakan lingkungan akibat pengembangan; dan rendahnya pemahaman serta kesadaran masyarakat sekitar akan potensi wisata. Opportunities, adanya peluang untuk bekerjasama dengan pihak swasta; objek wisata bendungan yang memungkinkan usaha lain beroperasi didalamnya; dan menambah peningkatan PAD Kabupaten Gresik. Weaknesses, belum terbentuknya Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis); kurang tersedianya SDM yang memiliki pengetahuan dan keterampilan dibidang pariwisata; dan kurang tersedianya fasilitas umum seperti toilet serta rambu-rambu larangan bahaya sebagai penunjang wisata. Strengths, satu-satunya objek wisata bendungan yang ada di Kabupaten Gresik; dapat dijadikan menjadi objek wisata kuliner dengan menawarkan pemandangan tepi sungai; dan akses jalan beton yang cukup lebar, letaknya yang strategis dekat dengan jalan lintas Kabupaten Gresik- Lamongan. Hambatan pengembangan potensi pariwisata pada Bendung Gerak Sembayat, yaitu : kurangnya sarana prasarana penunjang kepariwisataan; kurangnya pemahaman masyarakat mengenai potensi pariwisata; belum terbentuknya pokdarwis pada Desa Sidomukti; dan belum adanya pendampingan dari pihak dinas pariwisata. Dari penelitian ini didapatkan 4 faktor kunci keberhasilan pengembangan potensi pariwisata yang ada di BGS, yaitu (1) pembentukan pokdarwis; (2) memberikan pengetahuan, pelatihan, dan pendampingan kepada masyarakat; (3) meningkatkan sarana prasarana penunjang pariwisata; serta (4) memperhatikan aspek lingkugan dalam pengembangan Bendung Gerak Sembayat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Wulan Anggraeni 201802003
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi
Depositing User: Unitomo Library 2024
Date Deposited: 30 Aug 2024 03:41
Last Modified: 01 Sep 2024 10:37
URI: http://repository.unitomo.ac.id/id/eprint/3551

Actions (login required)

View Item View Item