Laporan Penelitian DIPA 2017 "OPTIMISASI BIAYA MINIMUM DALAM PEMENUHAN GIZI SEIMBANG BALITA DI SURABAYA"

Hatip, Ahmad and Standsyah, Rahmawati Erma (2017) Laporan Penelitian DIPA 2017 "OPTIMISASI BIAYA MINIMUM DALAM PEMENUHAN GIZI SEIMBANG BALITA DI SURABAYA". Technical Report. Lembaga Penelitian Universitas Dr. Soetomo.

[img]
Preview
Text
Penelitian DIPA Ahmad Hatip.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Masa balita adalah periode perkembangan fisik dan mental yang pesat. Pada masa ini otak balita ibu telah siap menghadapi berbagai stimuli seperti belajar berjalan dan berbicara dengan lancar. Pada usia balita juga membutuhkan gizi seimbang yaitu makanan yang dibutuhkan oleh tubuh sesuai umur. Makanan keseimbangan pada usia dini perlu diterapkan karena akan mempengaruhi kualitas pada usia dewasa sampai lanjut. Balita masih sangat rawan terhadap berbagai macam penyakit. Hal ini terjadi karena sistem kekebalan tubuhnya belum benar-benar terbentuk. Oleh karena itu anak harus diberikan asupan gizi yang cukup. Gizi tersebut akan membantu membentuk sistem kekebalan tubuh yang kuat, sehingga anak tidak mudah sakit. Untuk menyediakan gizi yang cukup bagi balita, hanya diperlukan menu sehat seimbang yang dikenal dengan gizi seimbang. Namun kenyataan yang terjadi lapangan masih banyak orang tua yang mempunyai balita masih tercekik dan terbelit dengan keterbatasan ekonomi dalam memenuhi gizi seimbang putra putrinya. Melalui ini dikaji dan dianalisis biaya minimum dalam pemenuhan gizi seimbang balita dengan melihat kadar setiap unsur yang ada dalam berbagai makanan tersebut. Kajian ini dianalisis dengan menggunakan sofware QM for Windows dalam ranah keilmuan program linear. Berdasarkan analisis pembahasan di atas maka dapat disimpulkan bahwa harga minimum yang harus dikeluarkan oleh orang tua/masyarakat untuk pemenuhan gizi balitanya yang berusia 1-3 tahun adalah Rp.9.000,- perhari. Sedangkan harga minimum yang harus dikeluarkan oleh orang tua/masyarakat untuk pemenuhan gizi balitanya yang berusia 4-6 tahun adalah Rp.11.900,- perhari Kata Kunci : Gizi Seimbang, Biaya Minimum, Balita

Item Type: Monograph (Technical Report)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Lusiana Prastiwi
Date Deposited: 05 Jul 2017 03:54
Last Modified: 05 Jul 2017 03:54
URI: http://repository.unitomo.ac.id/id/eprint/403

Actions (login required)

View Item View Item